DPRD Kabupaten Sukabumi Sebut Bencana Alam Adalah Duka Bersama

ANGGOTA DPRD Kabupaten Sukabumi M Reza Taojiri menyerahkan bantuan kepada warga terdampak bencana. Foto: Magnet Indonesia

SUKABUMI | MAGNETINDONESIA.CO – Bencana hidrometeorologi di wilayah Kabupaten Sukabumi banyak mendapat perhatian dari berbagai pihak. Mereka sangat prihatin atas bencana alam yang berakibat warga terdampak serta infrastruktur hancur lebur diterjang banjir dan longsor.

Bentuk kepedulian terhadap para korban bencana satu di antaranya ditunjukkan anggota DPRD Kabupaten Sukabumi, M Reza Taojiri. Politikus Partai Golkar itu turun langsung menemui korban terdampak bencana banjir dan pergerakan tanah di Desa Ciengang, Kecamatan Gegerbitung, Minggu, 8 Desember 2024.

Selain menyerap aspirasi warga terdampak yang masuk daerah pemilihan (dapil) 4 tersebut, di lokasi bencana Reza menyerahkan bantuan sembako. Ia juga telah berkoordinasi dengan berbagai pihak, termasuk rekan-rekannya di gedung parlemen untuk membantu penanganan bencana secara langsung.

BACA JUGA   Fantastis! Event Nasional Hari Nelayan Palabuhanratu ke-63 Telan Anggaran Sebesar Rp1,4 Miliar

“Ini adalah duka kita bersama. Bencana alam yang terjadi di sejumlah wilayah Kabupaten Sukabumi merupakan sebuah teguran agar kita selalu ingat kepada sang pencipta. Lebih penting jaga dan rawat alam kita di wilayah masing-masing supaya lingkungan terhindar dari bencana. Kami menyampaikan keprihatinan dan duka mendalam atas musibah yang terjadi,” kata Reza.

Reza mengaku pimpinan DPRD telah mengimbau kepada para legislator di Jajaway agar turun langsung membantu warga terdampak bencana di daerah masing-masing. Sebab, sebagai wakil rakyat wajib hadir dan beraksi untuk kemanusiaan.

Ia pun berharap bantuan yang disalurkan bisa meringankan beban para korban. Reza juga berkomitmen akan mengawal program penanggulangan dan penanganan bencana bersama instansi terkait.

BACA JUGA   DPRD Kabupaten Sukabumi Dengarkan Jawaban Bupati Terkait Tiga Raperda Usulan Eksekutif

Add New Playlist