Harga Cabai Rawit Hijau dan Cabai Merah di Palabuhanratu Meroket

KOMODITAS harga cabai di Pasar Semimodern Palabuhanratumerangkak naik. Foto: Magnet Indonesia

SUKABUMI | MAGNETINDONESIA.CO – Harga komoditas cabai di Pasar Semimodern Palabuhanratu, Kabupaten Sukabumi, terus melonjak. Penaikan terjadi pada cabai rawit hijau dan cabai merah besar.

Saat ini harga cabai rawit hijau di kisaran Rp70 ribu atau naik sebesar Rp10 ribu per kilogram dari sebelumnya Rp60 ribu per kilogram. Sedangkan cabai merah besar di kisaran Rp65 ribu dari sebelumnya Rp60 ribu per kg.

“Pasokan berkurang sehingga mengakibatkan harga naik. Ini disebabkan kemarau,” kata Koordinator UPTD Pasar Semimodern Palabuhanratu, Asep Setiawan, Jumat (19/7/2019).

Meskipun harga naik dan pasokan kurang, tetapi sejauh ini kebutuhan konsumen terpenuhi. Asep mengaku terus memantau intensif ketersediaan agar bisa menjaga tidak timbulnya gejolak.

BACA JUGA   Harga Komoditas Cabai-cabaian di Kota Sukabumi Naik-turun

“Barang masih ada hanya kurang. Belum terjadi kelangkaan. Kalau pasokan dari petani lokal sudah tidak ada, kita upayakan mendatangkan dari luar daerah,” jelasnya.

Berdasarkan laporan, harga komiditas kebutuhan masyarakat terbilang stabil malah cenderung turun. Misalnya daging sapi dan daging kerbau turun semula Rp120 ribu menjadi Rp110 ribu, bawanh putih semula Rp35 ribu menjadi Rp32 ribu per kg.

Sementara beras jenis premium Rp11 ribu per kg, gula pasir Rp13 ribu per kg, minyak goreng kemasan Rp13 ribu, daging ayam ras Rp35 ribu per kg, telur ayam Rp25 ribu per kg, cabai merah keriting Rp60 ribu per kg, cabai rawit merah Rp70 ribu per kg, dan bawang merah Rp 32 ribu per kg.

BACA JUGA   Jelang Puasa, Okupansi Hotel di Kawasan Geopark Meningkat

Kontributor:  Endi Nasrulah
Editor:  Eddy Surya Wijaya

Related Posts

Add New Playlist