Janda Lansia Semringah Rutilahunya Selesai Diperbaiki

WARGA Kampung Cipatuguran RT 01/06, Desa Jayanti, Kecamatan Palabuhanratu, menerima kunci rumah dari Kapolres Sukabumi AKBP M Lukman Syarif. Foto: Magnet Indonesia/Agris Suseno

SUKABUMI | MAGNETINDONESIA.CO – Sumi (60), seorang janda warga Kampung Cipatuguran RT 01/06, Desa Jayanti, Kecamatan Palabuhanratu, Kabupaten Sukabumi, tak bisa menahan haru. Matanya berkaca-kaca saat menerima kunci rumah dari Kapolres Sukabumi AKBP M Lukman Syarif, Rabu (27/1/2021).

Ya, kunci itu menjadi bagian dari selesainya perbaikan tempat tinggalnya yang selama ini kurang layak. Rumah Sumi diperbaiki jajaran Polres Sukabumi, TNI, PLTU Palabuhanratu, serta pemerintah desa dan kecamatan setempat. Rumah Sumi yang asalnya tidak layak huni kini menjadi layak huni.

“Alhamdulillah. Ini merupakan berkah. Terima kasih pak Kapolres, pak GM PLTU, pak Camat, dan pak Kades,” kata Sumi.

Sumi ibarat bermimpi. Pasalnya, ia tak pernah menyangka rumahnya sekarang menjadi layak ditempati.

BACA JUGA   Pasutri asal Gunungguruh Sukabumi Nyaris Terseret Ombak di Perairan Karanghawu

Jangankan untuk memperbaiki rumah, untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari pun cukup sulit. Apalagi setelah ia ditinggal sang suami karena meninggal dunia.

“Sekarang rumah saya lebih bagus. Tidur juga bakalan nyaman,” selorohnya.

Kapolres Sukabumi AKBP M Lukman Syarif mengatakan, bantuan rutilahu itu merupakan bentuk kepedulian dari TNI, Polri, PLTU Palabuhanratu, dan pemerintah setempat. Bentuk kepeduliannya lebih diarahkan membantu masyarakat yang membutuhkan.

“PLTU sebagai BUMN menyisihkan CSR-nya bekerja sama dengan Polres Sukabumi memperbaiki rumah masyarakat yang tidak layak huni,” ujarnya.

Perbaikan rutilahu merupakan agenda program rutin Polres Sukabumi. Pada pelaksanaannya bekerja sama dengan perusahaan-perusahaan untuk menyisihkan CSR membantu masyarakat.

Related Posts

Add New Playlist