Biasanya Ludes, Pembagian 400 Masker Kali Ini di Palabuhanratu Masih Tersisa

TIM gabungan membagikan sebanyak 400 buah masker secara gratis kepada masyarakat di Jalan Siliwangi Palabuhanratu. Foto: Magnet Indonesia/Agris Suseno

SUKABUMI | MAGNETINDONESIA.CO – Satuan Tugas Covid-19 Kecamatan Palabuhanratu, Kabupaten Sukabumi, tak pernah berhenti mengingatkan masyarakat menerapkan protokol kesehatan. Salah satunya dilakukan dengan membagikan sebanyak 400 buah masker secara gratis kepada masyarakat di Jalan Siliwangi, Palabuhanratu, Kamis (21/1/2021).

Pembagian masker kali ini bersamaan dengan diterapkannya Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM). Kegiatannya melibatkan TNI, Polri, Satpol PP, Dinas Perhubungan, puskesmas, dan unsur lainnya.

“Kami membagikan masker secara gratis kepada masyarakat dan pengendara,” kata Danramil 2202 Palabuhanratu, Kapten Inf Budi Hadi Priyadi, di sela pembagian masker.

Membagikan masker merupakan bentuk mengingatkan masyarakat terhadap potensi ancaman penyebaran covid-19. Pasalnya, sampai saat ini virus tersebut terus menyebar.

BACA JUGA   Waduh! Hiu Bentang Terdampar, Lalu Mati di Teluk Palabuhanratu

“Ini merupakan tanggung jawab bersama. Dengan berbagai cara yang dilakukan harapannya tidak ada lagi penambahan kasus baru,” tegasnya.

Kegiatan akan dilakukan berkelanjutan setiap pagi, siang, dan sore. Tak hanya di area publik, pembagian masker juga dilakukan di tempat ibadah.

“Dari 400 buah masker yang akan kami bagikan, ternyata masih ada sisa. Ini mengindikasikan kesadaran masyarakat meningkat dalam penggunaan masker. Biasanya dengan jumlah masker sebanyak itu hanya dalam waktu 30 menit juga habis,” terangnya.

Pelaksana Tugas (Plt) Satpol PP Kabupaten Sukabumi, Bambang Dwi Laksono, menambahkan pembagian masker kepada masyarakat bagian dari pencegahan penyebaran covid-19 yang semakin meningkat akhir-akhir ini. Karena itu, semua unsur yang terlibat dalam Satgas Penanganan Covid-19 lebih masif melakukan sosialisasi, memberikan edukasi, dan membagikan alat pelindung diri kepada masyarakat.

BACA JUGA   BNNK Sukabumi Kuatkan Komitmen Berantas Narkoba Melalui Desa Bersinar

Related Posts

Add New Playlist