HUT ke-12 Gerindra Kabupaten Sukabumi Diwarnai Pemberian Penghargaan kepada Kader Terbaik

KETUA DPC Partai Gerindra Kabupaten Sukabumi, Yudha Sukmagara, memberikan tumpeng kepada Wakil Bupati Sukabumi, Adjo Sardjono, pada acara HUT-12 Partai Gderindra. Foto: Magnet Indonesia

SUKABUMI | MAGNETINDONESIA.CO – HUT ke-12 Partai Gerindra Kabupaten Sukabumi diperingati dengan kegiatan bakti sosial. Salah satunya memberikan santunan bagi anak yatim sebanyak 120 orang dan pemberian penghargaan kepada 12 orang kader terbaik.

Perayaan HUT partai besutan Prabowo Subianto itu dipusatkan di Grand Inna Samudra Beach Hotel Palabuhanratu. Acara dihadiri seluruh kader dan sayap partai.

“Hari ini kita merayakan HUT Gerindra ke-12 dengan tema setia bergerak untuk Indonesia raya. Intinya kita akan terus bekerja untuk Indonesia. Insya Allah kita akan menjadi garda terdepan untuk rakyat khususnya masyarakat Kabupaten Sukabumi,” ujar Ketua DPC Partai Gerindra Kabupaten Sukabumi, Yudha Sukmagara, Kamis (6/2/2020).

BACA JUGA   Kehadiran Komunitas Bantu Atasi Berbagai Masalah Sosial di Kabupaten Sukabumi

Yudha berharap diusianya yang menginjak 12 tahun, Partai Gerindra akan lebih dewasa dan akan terus mencetak kader-kader. Saat ini saja sudah mulai banyak bermunculan kader muda untuk membesarkan Partai Gerindra.

“Ini jadi motivasi bagi kami mewujudkan Sukabumi sejahtera adil dan makmur. Terima kasih kepada pimpinan, kader, dan masyarakat Kabupaten Sukabumi atas kepercayaanya kepada Partai Gerindra,” jelas Ketua DPRD Kabupaten Sukabumi itu.

Salah satu bukti kepercayaan masyarakat yakni terpilihnya Gerindra sebagai partai pemenang Pileg 2019 lalu. Di DPRD Kabupaten Sukabumi terpilih 9 orang wakil rakyat.

“Momen HUT Gerindra ke-12 bersamaan dengan Pilkada Kabupaten Sukabumi. Karena itu, kami instruksikan semua kader dan simpatisan merapatkan barisan untuk memenangkan Pilkada nanti,” tegas Yudha.

BACA JUGA   Tahun Ini, Ada 5 Desa di Kabupaten Sukabumi yang Menggelar Pilkades PAW

Related Posts

Add New Playlist