Alamak! Warga di Tiga Desa di Kecamatan Simpenan Terancam Terisolasi

SEJUMLAH kendaraan roda dua dan empat yang hendak ke Desa Cibuntu dan Mekarsari terhambat karena jalan alternatif di Kampung Cikopeng, Desa Cidadap, terendam banjir akibat Sungai Cimandiri meluap, Sabtu (15/12/2018). Magnet Indonesia Online/Indra Sopyan

SUKABUMI | MAGNETINDONESIA.CO – Jalan alternatif di Kampung Cikopeng, Desa Cidadap, Kecamatan Simpenan, Kabupaten Sukabumi, terendam banjir akibat meluapnya Sungai Cimandiri, Sabtu (15/12/2018). Kondisi itu mengakibatkan warga di Desa Cidadap, Cibuntu, dan Mekarasih, terancam terisolasi.

Jalan alternatif yang terendam banjir saat ini merupakan satu-satunya akses warga. Pasalnya, jembatan di jalan utama yang merupakan penghubung tiga desa sudah tak bisa digunakan lagi karena ambruk.

“Sabtu pagi jalan alternatif yang dibangun pengusaha pasir itu terendam banjir, sehingga tak bisa dilewati. Sekarang sudah tak ada jalan lain lagi karena jembatan penghubung di jalan utama juga ambruk,” ungkap Opong (45), warga Kampung Pojok, Desa Cibuntu, Sabtu (15/12/2018).

BACA JUGA   Serius Bangun Soccer Camp, Ketua PSSI Tinjau Lokasi di Desa Bumisari

Menurut Opong, jembatan penghubung di Cikopeng ambruk sejak 2 tahun lalu. Sayangnya, hingga saat ini belum diperbaiki.

“Sekarang warga kebingungan. Saya juga cukup repot kalau mau melakukan aktivitas sehari-hari. Apalagi sekarang jalan alternatif warga terendam banjir,” tuturnya.

Odid alias Bule (35), warga Kampung Babakan Sawah, Desa Mekarasih, menambahkan saat ini kesulitan mencari jalan alternatif untuk menuju ke kecamatan lainnya. Sebab, jalan alternatif satu-satunya itu kini terendam banjir.

Ia pun geram lantaran pemerintah seolah menganaktirikan karena tidak segera memperbaiki jembatan yang ambruk sekitar 2 tahun lalu itu.

“Kalau begini, lengkap sudah penderitaan yang dirasakan warga,” tandasnya.

Kontributor:   Indra Sopyan
Editor:   Sulaeman

BACA JUGA   Kepala Desa di Kabupaten Sukabumi Deklarasi Netral pada Pilkada 2020

Related Posts

Add New Playlist