Dinkes Cianjur Klaim Penderita Gizi Buruk Berkurang

BOCAH penderita gizi buruk sedang mendapat perawatan di RSUD Cianjur. Magnet Indonesia Online/M Najib

CIANJUR | MAGNETINDONESIA.CO – Dinas Kesehatan Kabupaten Cianjur mengklaim jumlah penderita gizi buruk terus turun. Tahun ini pada semester pertama tercatat sebanyak 24 penderita gizi buruk.

“Pada Januari hingga Juli tahun ini hanya 24 penderita gizi buruk di Kabupaten Cianjur,” kata Kepala Bidang Pelayanan Kesehatan Masyarakat Dinas Kesehatan Kabupaten Cianjur, dr Irvan Fauzy, Senin (30/7/2018).

Lima anak di antaranya sudah dirujuk dan mendapat perawatan di RSUD Cianjur. Sedangkan sisanya dirawat di rumahnya masing-masing.

“Program pelayanan kesehatan terus kami lakukan. Selain menangani, juga mencegah adanya gizi buruk,” jelas dia.

Irvan berharap tahun ini penderita gizi buruk tak melonjak seperti sebelumnya. Tahun lalu jumlah penderita gizi buruk sebanyak 174 orang.

BACA JUGA   7 Pelajar MTs di Kecamatan Ciemas Mengalami Kesurupan Massal Saat Mengikuti Kegiatan Perkemahan

“Ini salah satu keberhasilan kami menangani gizi buruk,” tandasnya.

KontributorM Najib
EditorBondan Prakoso

Related Posts

Add New Playlist