Presiden Lantik Ratusan Kepala Daerah se-Indonesia di Istana Merdeka

BUPATI dan Wakil Bupati Sukabumi, Asep Japar-Andreas, resmi dilantik Presiden RI Prabowo Subianto, di Istana Merdeka. Foto: Ist

“Fokus kita menunjukkan perhatian kepada masyarakat. Nanti saya akan lebih banyak di lapangan untuk mendengarkan harapan mereka,” ungkapnya.

Dia mengatakan, sejumlah program prioritas telah disiapkan untuk dilaksanakan selama lima tahun ke depan. Program prioritas itu merupakan pengejawantahan visi misi Bupati dan Wakil Bupati Sukabumi.

“Program prioritas kita mulai dari kesehatan, infrastruktur, pendidikan, dan pariwisata. Insya Allah, amanah ini akan kita laksanakan dengan baik. Namun, mari kita bersama-sama membangun Kabupaten Sukabumi yang mubarakah,” ucapnya.

Sementara itu, Wakil Bupati Sukabumi, Andreas, menambahkan, kepala daerah yang baru dilantik diminta mengeluarkan kebijakan yang pro rakyat sesuai instruksi Presiden. Termasuk program nawacita Presiden harus linier dengan pemerintahan di daerah.

BACA JUGA   Di Kawasan Bundaran Tugu Adipura Kota Sukabumi 'Banjir' Air Mata. Ada Apa?

“Mari bangun Kabupaten Sukabumi tercinta ini secara bersama-sama. Melalui kebersamaan, kita yakin dapat mewujudkan Kabupaten Sukabumi yang mubarakah,” pungkasnya. (adv/rls)

Reporter:  Nugraha
Editor:  Rian Munajat

Add New Playlist