Upacara Peringatan Hari Kemerdekaan RI ke-77 di Kabupaten Sukabumi Berjalan Lancar dan Khidmat!

BUPATI Sukabumi, Marwan Hamami, bertindak sebagai inspektur upacara peringatan HUT Kemerdekaan RI ke-77 di Lapang Upacara Cangehgar Palabuhanratu. Foto: Ist

Berkaitan dengan tema HUT Kemerdekaan RI ke-77 ‘Pulih Lebih Cepat, Bangkit Lebih Kuat’, memiliki substansi harapan besar yang ingin diwujudkan bangsa Indonesia melalui ikhtiar bersama secara terintegrasi, kolaboratif, dan bersinergi.

“Saya mengajak semua pihak di Kabupaten Sukabumi supaya terlibat aktif memulihkan kondisi dan situasi pascapandemi covid-19,” pintanya.

Bupati berpesan, momentum peringatan HUT RI ini ajang memunculkan energi positif untuk meningkatkan kinerja. Termasuk memberikan pelayanan prima yang lebih cepat, terjangkau, dan lebih baik. Terus ciptakan berbagai inovasi program berbasis teknologi informasi sesuai tuntutan dan kebutuhan masyarakat yang semakin dinamis.

“Inovasi baru merupakan pondasi untuk membangun Indonesia maju di era revolusi industri 4.0. Semua pihak agar bekerja lebih efektif, efisien, dan produktif untuk mewujudkan community satisfaction di Kabupaten Sukabumi,” pungkasnya.

BACA JUGA   Hingga Hari Ketujuh Pencarian Korban Tanah Longsor, Tim Temukan 32 Jenazah

Seusai melaksanakan upacara pengibaran sang saka merah merah, Bupati Sukabumi bersama Forkopimda beranjak ke aula Setda untuk mendengarkan detik-detik Proklamasi secara virtual. (adv)

Kontributor: De Rado
Editor: Rian Munajat

Add New Playlist