SUKABUMI | MAGNETINDONESIA.CO – Warga di Jalan Selakaso, Kelurahan Cibeureum Hilir, Kecamatan Cibeureum, Kota Sukabumi, dikagetkan tergeletaknya seorang laki-laki diperkirakan berusia 35 tahun, Kamis (16/4/2020) siang. Belum diketahui persis pemicu yang menyebabkan lelaki tersebut tergeletak.
Kabarnya, lelaki itu hendak melakukan perjalanan pulang dari arah Sukaraja menuju Ciaul Kota Sukabumi. Namun saat turun dari angkot, di pertigaan Jalan Selakaso, lelaki itu langsung tersungkur.
Warga segera melaporkan ke anggota polisi. Sebab, mereka khawatir lelaki itu tersungkur karena terpapar corona.
“Tiba-tiba saja pingsan. Tersungkur gitu di jalan. Tadinya saya mau menolong. Tapi kata polisi jangan karena khawatir bisa saja karena virus corona,” ujar Dedi (30), warga sekitar, kepada wartawan. Kamis (16/4/2020).
Lelaki tersebut mengenakan kaus berwarna hitam dan celana jins berwarna abu-abu. Saat pingsan, lelaki itu menggunakan masker tapi tak bersarung tangan.
Tak lama tiba tim medis berseragam lengkap alat pelindung diri. Mereka membawa lelaki itu menggunakan ambulans ke rumah sakit
Juru Bicara Media Center Pusat Informasi dan Koordinasi Covid-19 Kota Sukabumi, Wahyu Handriana, mengaku belum mendapat informasi tersebut. Namun, kata dia, untuk situasi saat ini setiap ada kejadian pasti akan dilakukan protap penanganan Covid-19 sebagai upaya mengantisipasi hal yang tidak diinginkan.
Kontributor: Rizky Miftah
Editor: Hafiz Nurachman