Penanaman Jagung Kuartal III di Kabupaten Sukabumi Dipusatkan di Wilayah Hutan Sosial

UNSUR Forkopimda Kabupaten Sukabumi menanam jagung kuartal III secara serentak di lahan hutan sosial di Desa Kertajaya Kecamatan Simpenan. Foto: Ist

SUKABUMI | MAGNETINDONESIA.CO – Kawasan Perhutanan Sosial Polres Sukabumi di Desa Kertajaya, Kecamatan Simpenan, dijadikan pusat kegiatan penanaman jagung secara serentak. Penanaman jagung bagian dari komitmen kepolisian dan Pemerintah Kabupaten Sukabumi untuk mendukung swasembada pangan nasional.

Kegiatan penanaman jagung kuartal III di Kabupaten Sukabumi dipusatkan di lahan wilayah hutan kole camp Desa Kertajaya, Kecamatan Simpenan. Sementara program penanaman jagung serentak kuartal III terhubung langsung dengan kegiatan serupa secara nasional melalui video conference yang dipusatkan di Kabupaten Grobogan, Jawa Tengah, Rabu, 9 Juli 2025.

Pada kegiatan penanaman jagung di Desa Kertajaya dihadiri Kapolres Sukabumi AKBP Samian, Wakil Bupati Sukabumi Andreas, unsur Forkopimda, anggota DPRD Kabupaten Sukabumi Ujang Abdurahman Rohmi, Kepala Dinas Pertanian Sri Hastuty Harahap, Forkopimcam Simpenan, serta kelompok tani.

BACA JUGA   Pengunjung asal Palabuhanratu Nyaris Ditelan Ombak Perairan Karanghawu Cisolok

Wakil Bupati Sukabumi, Andreas, mengatakan, pemerintah daerah berkomitmen menyukseskan program swasembada pangan yang dicanangkan pemerintah pusat melalui kepolisian. Terlebih, menjaga tiga sumber utama kehidupan manusia seperti air, pangan, dan energi sangat penting.

“Ketahanan pangan merupakan bagian penting untuk kehidupan manusia. Kita tak menampik, Kabupaten Sukabumi memiliki wilayah pertanian yang sangat luas dan subur, namun jangan sampai dirusak. Kecamatan Simpenan bisa menjadi pilot project basis pertanian setelah ditetapkan sebagai pusat penanaman jagung,” ujarnya.

Add New Playlist