Milangkala Hari Jadi Kabupaten Sukabumi ke-152 Dibawa pada Rapat Paripurna Istimewa DPRD

RAPAT paripurna istimewa milangkala Hari Jadi Kabupaten Sukabumi ke-152 di aula rapat gedung DPRD Kabupaten Sukabumi. Foto: Ist

Penyelesaian program 100 hari kerja Bupati dan Wakil Bupati tahun 2021-2026 di antaranya beasiswa pendidikan, pelayanan gratis di 58 puskesmas, kesejahteraan guru dan BOP Madrasah Diniyah atau LPQ, pembangunan pusat kerja terpadu, digitalisasi pertanian, kelautan, perikanan, dan digitalisasi pelayanan umum.

“Target pembangunan Kabupaten Sukabumi dalam 100 hari kerja sudah dilakukan pada akhir 2021 dan awal 2022 melalui penerapan manajemen pembangunan berbasis kinerja,” ungkapnya.

Tak hanya itu, Kabupaten Sukabumi juga menerima berbagai penghargaan yang menjadi kebanggaan yakni penghargaan WTP ke-8, penghargaan KLA 2022 kategori madya, Dana Desa 2022 tercepat pertama dan kedua di Jawa Barat, pemimpin pemerintah daerah di Jawa Barat dalam kinerja pengelolaan tanah fisik 2021, harapan ketiga kategori petani Jawa Barat dan harapan kedua kategori Gapoktan tingkat Jawa Barat.

BACA JUGA   Ini Fakta Baru Dugaan Penyebab Kebakaran Wisma di Vihara Dewi Kwan In

“Keberhasilan prestasi itu atas kerja keras dan sinergitas bersama, sehingga tercapainya visi dan misi Kabupaten Sukabumi,” imbuhnya.

Bupati menegaskan, dalam upaya mendukung pertumbuhan ekonomi baru pascapandemi covid-19, dilakukan melalui skema pemulihan sebagaimana diatur dalam Peraturan Pemerintah Nomor 23 Tahun 2020, di antaranya penguatan program pemulihan ekonomi nasional serta mencegah pemutusan hak kerja.

“Semua unsur diharapkan memiliki peran serta dan tanggung jawab yang komprehenshif untuk kesuksesan pemulihan ekonomi di Kabupaten Sukabumi,” tandasnya. (adv)

Kontributor:  De Rado
Editor:  Rian Munajat

Add New Playlist