Alamak! 1 Unit Personal Komputer Milik SDN Sirnarasa Raib Digondol Maling

JENDELA ruangan guru SDN Sirnarasa rusak diduga dibobol maling. Foto: Magnet Indonesia/Nandi

SUKABUMI | MAGNETINDONESIA.CO – Satu unit personal komputer milik SDN Sirnarasa di Desa Cibodas, Kacamatan Palabuhanratu, Kabupaten Sukabumi, raib dibawa kabur pencuri, Kamis, 12 Mei 2022. Aksi pencurian komputer di sekolah tersebut sudah dua kali terjadi.

Guru SDN Sirnarasa, Asep Abdurahman (34) mengatakan, kejadian pencurian satu unit personal komputer yang berisi data administrasi sekolah itu diketahui sekitar pukul 09.00 WIB saat akan melakukan kegiatan belajar mengajar. Jendela yang sebelumnya terkunci sudah rusak diduga dicongkel oleh pencuri sebelum masuk ke ruangan.

“Seperangkat personal komputer yang hilang dicuri ini disimpan di ruangan guru. Sekolah dibobol maling bukan yang pertama. Pada 2015 atau sekitar tujuh tahun lalu komputer ini sempat dicuri juga,” kata Asep.

BACA JUGA   Serius Laksanakan Jaminan Sosial, Pemkab Sukabumi Terbitkan Perbup Nomor 9/2019

Menurut Asep, seperangkat komputer dulu yang sempat hilang berhasil ditemukan di kebun bambu tidak jauh dari sekolah. Namun, komputer yang didapat dari bantuan Kementerian Pendidikan pada 2012 itu dalam kondisi sudah rusak.

“Jadi, komputer ini sudah dua kali dicuri. Mudah-mudahan bisa kembali lagi seperti dulu,” harapnya.

Asep sangat menyayangkan komputer satu-satunya milik sekolah hilang dibawa kabur pencuri. Terlebih, dalam komputer itu berisi data-data penting yang berkaitan dengan sekolah.

“Harga komputer yang hilang sekitar Rp3,5 jutaan. Kejadian ini sudah kami laporkan ke pihak kepolisian melalui Bhabinkamtibmas Desa Cibodas,” pungkasnya.

Reporter:  Nandi Tores
Editor:  Eddy Surya Wijaya

Related Posts

Add New Playlist