Lahan di Kawasan Cagar Alam Sukawayana Cikakak Terbakar

PETUGAS Pemadam Kebakaran Pos IV Palabuahnratu doa bersama sebelum memadamkan api yang membakar hutan di Cagar Alam Sukawayana Resort KSDA Sukabumi. Foto: Magnet Indonesia/Asep D

SUKABUMI | MAGNETINDONESIA.CO – Lahan hutan di kawasan Cagar Alam Sukawayana di Kecamatan Cikakak, Kabupaten Sukabumi, dilaporkan terbakar, Minggu (11/8/2019). Api diketahui mulai berkobar di Blok Gunung Tangkil itu sekitar pukul 18.00 WIB.

Belum diketahui persis penyebab terbakarnya kawasan yang pengelolaannya berada di bawah Resort KSDA Sukabumi. Hingga saat ini api belum bisa dipadamkan lantaran terus menjalar hingga ke puncak hutan.

Lokasi yang merupakan tebing berbatu dengan tingkat kemiringan sekitar 70 derajat, jadi kendala petugas memadamkan kobaran api.

Petugas Pemadam Kebakaran Pos IV Palabuhanratu menyiagakan 2 unit armada di sekitar lokasi kejadian.

“Kami tidak bisa berbuat banyak lantaran kondisi yang tidak memungkinkan. Tapi kami upayakan memadamkan api,” terang Aceng Ismail, petugas Pemadam Kebakaran Pos IV Palabuhanratu.

BACA JUGA   Atap Bangunan Dua Ruang Kelas di MDTA Nurul Huda Cisaat Terancam Roboh

KontributorAsep D
EditorSulaeman

Related Posts

Add New Playlist