Calon Haji Asal Kabupaten Sukabumi Ikuti Bimbingan Manasik Haji

SEBANYAK 1.625 calon jamaah haji asal Kabupaten Sukabumi mengikuti bimbingan manasik haji massal di Gedung Bazul Asyhab, Kompleks Pusbangdai Cikembang, Kecamatan Cikembar, Rabu (19/6/2019). Foto: Magnet Indonesia

SUKABUMI | MAGNETINDONESIA.CO – Jumlah calon jamaah haji dari Kabupaten Sukabumi yang akan melaksanakan rukun Islam kelima ke tanah suci tahun ini sebanyak 1.625 orang. Saat ini mereka tengah mengikuti tahapan bimbingab manasik haji.

Pada Rabu (19/6/2019), bimbingan manasik haji massal digelar di Gedung Bazul Asyhab Kompleks Pusbangdai Cikembang, Kecamatan Cikembar.

Kepala Kementerian Agama Kabupaten Sukabumi, Abas Resmana, mengatakan bimbingan manasik haji merupakan tahapan yang harus dilaksanakan calon jamaah haji sebelum berangkat nanti. Terlaksananya berbagai tahapan yang harus diikuti seluruh calon jamaah haji tak terlepas juga peran penyelenggara dan pembimbing yang telah melaksanakan tugas mereka dengan baik.

“Saya berpesan kepada semua calon jamaah haji, selama menjalani ibadah di tanah suci harus menjaga sikap, selalu bersyukur, dan sabar,” kata Abas kepada wartawan, Rabu (19/6/2019).

BACA JUGA   Bupati Sukabumi Tutup Kejuaraan Selancar di Pantai Cimaja

Abas juga mendoakan semua calhaj yang berangkat ke tanah suci bisa kembali dengan selamat.

“Semoga kembali dari tanah suci menjadi haji mabrur,” ujarnya.

Kapolres Sukabumi, AKBP Nasriadi, merupakan salah seorang yang tercatat sebagai calon jamaah haji asal Kabupaten Sukabumi. Ia pun bersyukur bisa memenuhi panggilan beribadah haji tahun ini.

“Kita harus khusyuk beribadah selama di tanah suci. Kita fokus beribadah. Jangan lupa selalu bersabar. Jaga kesehatan, jangan terpisah dari rombongan, dan jangan hilang tanda yang dipakai,” tandasnya.

Kontributor:  Asep D
Editor:  Sulaeman

Related Posts

Add New Playlist