IJTI Korda Cianjur Berbagi kepada Warga Kurang Mampu Saat Ramadan

JAJARAN pengurus IJTI Korda Cianjur membagikan santunan kepada anak yatim dan kaum dhuafa di Desa Wangunjaya, Kecamatan Cugenang, Jumat (24/5/2019). Foto: Magnet Indonesia/Ruslan Ependi

CIANJUR | MAGNETINDONESIA.CO – Kepedulian sosial diperlihatkan kalangan wartawan televisi tergabung dalam Ikatan Jurnalis Televisi Indonesia (IJTI) Korda Cianjur saat Ramadan 1440 Hijriyah. Mereka membagi-bagikan takjil, santunan, dan perlengkapan ibadah untuk anak yatim dan kaum dhuafa di Desa Wangunjaya Kecamatan Cugenang dan di Kecamatan Cikalongkulon, Jumat (24/5/2019).

“Yang kami sumbangkan ini juga ada donasi dari relasi dan donatur lainnya. Intinya kami ingin berbagi,” kata Ketua IJTI Korda Cianjur, Rendra Ghozali, kepada magnetindonesia.co, Jumat (24/5/2019).

IJTI membagikan sebanyak 500 takjil di depan kawasan Tugu Lampu Gentur. Untuk anak yatim dan kaum dhuafa dibagikan sebanyak 2 ribu paket. Sedangkan peralatan ibadah dibagikan untuk 10 masjid di Kecamatan Ciranjang, Cikalongkulon, dan Cugenang.

BACA JUGA   Pemkab Sukabumi Jembatani Pelaku UMKM Tetap Eksis dan Berkembang selama Pandemi Covid-19

Rendra menambahkan, kegiatan sosial tersebut merupakan program kerja IJTI. Harapannya, apa yang sudah disumbangkan bisa bermanfaat bagi yang menerimanya.

“In Syaa Allah kami akan lakukan berkesinambungan,” ucap dia.

Kontributor:  Ruslan Ependi
Editor:  Sulaeman

Related Posts

Add New Playlist