Bupati Sukabumi Marwan Hamami meminta Menko Bidang Kemaritiman supaya mendorong pembangunan lanjutan di Kabupaten Sukabumi. Terutama pembangunan jalan tol, jalur ganda kereta api, bandara, dan pelabuan pengumpan regional.
“Termasuk Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) di Kecamatan Cikidang dimohon segera ditetapkan Presiden,” kata Marwan.
Selain pengembangan kawasan wisata, Pemkab Sukabumi juga sudah melakukan pengembangan di sektor pertanian dan peternakan bekerja sama dengan IPB. Upayanya dengan membuat sekolah lapangan dan pengembangan peternakan sapi.
“Ke depan, Palabuhanratu juga harus jadi ratu-nya daerah di Indonesia. Namun Palabuhanratu tidak mungkin berkembang kalau tidak didukung dengan pemerataan infrastruktur,” jelasnya. (adv)
Reporter:Â Â Kemal Vasha
Editor:Â Â Bondan Prakoso











