PDI-P Target Menang di Dapil Jabar IV pada Pemilu 2019

WAKIL Ketua DPRD Kabupaten Sukabumi, M Jaenudin (kiri) bersama politisi senior PDI-P dalam sebuah acara konsolidasi partai menjelang Pemilu 2019. Magnet Indonesia/Indra Sopyan

SUKABUMI | MAGNETINDONESIA.CO – Ketua DPC Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P) Kabupaten Sukabumi, M Jaenudin, menargetkan unggul dalam perolehan suara di Daerah Pemilihan Jabar IV (Kota dan Kabupaten Sukabumi) pada Pemilu 2019. Target untuk suara partai dan pemenangan pasangan calon Presiden dan calon Wakil Presiden, Joko Widodo dan KH Ma’ruf Amin, itu dinilai tak muluk-muluk.

“Di Kota/Kabupaten Sukabumi kita targetkan perolehan suara partai dan capres menang mutlak,” tegas Wakil Ketua DPRD Kabupaten Sukabumi ini, Jumat (1/2/2019).

Jey sapaan akrab Jaenudin tak memungkiri target itu perlu dicapai dengan kerja keras. Artinya, semua mesin partai harus bekerja maksimal. Politisi senior PDI-P yang juga calon legislatif Provinsi Jawa Barat ini meyakini masyarakat Kota/Kabupaten Sukabumi sudah punya pilihan, baik wakilnya di DPRD kabupaten, DPRD provinsi, DPR RI maupun capres.

BACA JUGA   Partai Gerindra Butuh Koalisi Usung Pasangan Calon pada Pilkada Kabupaten Sukabumi

“Kantong-kantong suara pemilih terus kita datangi agar partai, caleg, dan capres kita sebagai pemenang,” ucapnya.

Konsolidasi internal partai terus dilakukan untuk memperkuat basis konstituen dalam pemenangan Pileg dan Pilpres pada 17 April mendatang. Karena itu, kader dan mesin partai kerap menyambangi konstituen hingga ke daerah pelosok. (adv)

Kontributor:   Indra Sopyan
Editor:   Sulaeman

Related Posts

Add New Playlist