Kementerian Pertahanan Uji Dinamik Lima Roket R-Han 122B

ROKET R-Han 122B siap diluncurkan dari Pantai Citarete, Cilograng, Kabupaten Lebak, Provinsi Banten dengan target pusat latihan militer Cibenda, Kecamatan Ciemas, Kabupaten Sukabumi, dalam uji coba dinamik, Minggu (9/12/2018) sekira pukul 10.00 WIB. Foto: Indomiliter

SUKABUMI | MAGNETINDONESIA.CO – Perairan Palabuhanratu dan Banten jadi lokasi peluncuran uji dinamik lima buah roket R-Han 122B yang dilakukan Kementerian Pertahanan (Kemenhan) RI, Minggu (9/12/2018) sekitar pukul 10.00 WIB.

Roket R-Han 122B yang merupakan senjata pendukung alat utama sistem persenjataan (alutsista) TNI itu diluncurkan dari Pantai Citarete, Cilograng, Kabupaten Lebak, Provinsi Banten dengan target pusat latihan militer Cibenda di Kecamatan Ciemas, Kabupaten Sukabumi.

Komandan Pos Pengamatan TNI AL (Posal) Palabuhanratu Lettu (Laut) Ajat Sudrajat, mengimbau warga yang berada di wilayah Palabuhanratu dan sekitarnya, terutama para nelayan agar menghindari area lintasan yang akan dilalui roket.

“Roket-roket itu akan melintasi udara tepat di atas Teluk Palabuhanratu. Karena itu diimbau warga maupun nelayan untuk sementara menghindari area lintasannya,” kata Ajat.

BACA JUGA   Peserta Tour de'Sejarah Sukabumi Susuri Tempat Bersejarah Masa Peninggalan Kolonial Belanda

Rencana uji roket buatan PT Pindad itu akan dilaksanakan dalam dua hari ke depan dengan lokasi peluncuran serta target sama. Di hari pertama, diperkirakan pengujian akan berlangsung selama lima jam mulai pukul 10.00 WIB sampai pukul 14.00 WIB.

Roket Pertahanan atau R-Han ini adalah roket balistik yang memiliki hulu ledak berdiameter 122 milimeter. Senjata tersebut mampu menjangkau sasaran darat sejauh 14 kilometer dengan kecepatan 1,8 mach. Amunisinya memiliki daya ledak yang cukup optimal.

Kontributor:  Yusuf
Editor:  Bondan Prakoso

Related Posts

Add New Playlist