Ketua DPRD Kabupaten Sukabumi Minta Restu Ulama, Ada Apa?

Politikus Partai Goilkar, Agus Mulyadi, bersilaturahmi dengan para ulama dan tokoh pemuda serta masyarakat di aula Pondok Pesantren Global Insan Mandiri (GIM), Kampung Karangsirna, Desa Nangerang, Kecamatan Cicurug, Kabupaten Sukabumi, Jumat (8/11/2018). Magnet Indonesia Online/David

SUKABUMI | MAGNETINDONESIA.CO – Politisi gaek Partai Golkar, Agus Mulyadi, akan maju lagi pada Pileg 2019. Agus yang saat ini menjabat Ketua DPRD Kabupaten Sukabumi itu akan bertarung di daerah pemilihan (dapil) 2.

Pada Jumat (9/11/2018), ia bersilaturahmi dengan para ulama dan tokoh pemuda serta masyarakat di aula Pondok Pesantren Global Insan Mandiri (GIM), Kampung Karangsirna, Desa Nangerang, Kecamatan Cicurug. Agus meminta doa restu di hadapan sejumlah ulama.

“Saya titip, di tahun politik sekarang jangan terpancing dengan berita-berita hoaks, apalagi menyebarkannya. Mari ciptakan Pemilu yang damai, sejuk, dan tenteram,” ucap Agus.

Pileg 2019 merupakan kali keempat pesta demokrasi yang diikutinya. Pada kesempatan itu Agus menyampaikan program-program yang telah dilaksanakan, seperti mengawal bantuan untuk majelis taklim.

BACA JUGA   DPD PAN Kabupaten Sukabumi Instruksikan Caleg Pahami Dana Kampanye

Pimpinan GIM, KH Raden Gondar Hibatullah, mendukung penuh Agus Mulyadi terpilih kembali. Selama menjadi wakil rakyat, lanjut dia, Agus sudah terbukti banyak merealisasikan aspirasi masyarakat, terutama mengawal pembangunan sarana prasarana keagamaan dan infrastruktur, khususnya di wilayahnya.

“Beliau (Agus, red) merupakan asli sini (Cicurug). Kinerjanya sudah terbukti bukan sebatas janji,” ujarnya.

Dapil 2 Kabupaten Sukabumi meliputi 8 kecamatan dengan kuota 10 kursi. Wilayahnya terdiri dari Kecamatan Kabandungan, Kalapanunggal, Bojonggenteng, Parungkuda, Ciambar, Parakansalak, Cidahu, dan Cicurug. (adv)

Reporter:   David
Editor:   Sulaeman

Related Posts

Add New Playlist