Nah Gitu Dong! Pemkab dan Pemkot Sukabumi Bareng-bareng Bersihkan Sungai

SEJUMLAH warga dan perangkat daerah di dua wilayah yakni Kota/Kabupaten Sukabumi bergotong royong membersihkan sampah liar di sempadan Sungai Cigunung, Jumat (19/10/2018). Magnet Indonesia Online/Kemal Vasha

SUKABUMI | MAGNETINDONESIA.CO – Sungai Cigunung yang merupakan batas Kabupaten Sukabumi dengan Kota Sukabumi jadi lokasi kegiatan aksi bersih-bersih. Kegiatan yang merupakan program rutin Jumat Bersih itu melibatkan ratusan warga dan elemen masyarakat serta pemerintahan lainnya.

“Kegiatannya melibatkan warga dan elemen pemerintahan Kabupaten dan Kota Sukabumi,” ujar Kepala Bidang Kebersihan Dinas Perumahan, Permukiman, dan Kebersihan (Perkimsih) Kabupaten Sukabumi, Denis Eriska, kepada Magnet Indonesia Online usai kegiatan, Jumat (19/10/2018).

Menurut Denis, kegiatan bersih-bersih sampah di sempadan sungai ini juga sebagai media sosialisasi kepada masyarakat agar tidak membuang sampah sembarang. Ia yakin dengan gerakan tersebut lambat-laun kesadaran masyarakat dalam menjaga kebersihan lingkungan akan selalu meningkat.

BACA JUGA   Ketua Komnas Perlindungan Anak Sambangi Polres Sukabumi Pantau Kasus Pedofilia terhadap Anak di Bawah Umur

“Butuh kerja sama semua pihak menjaga kebersihan lingkungan. Kita menyadarkan masyarakat dengan cara seperti ini,” tegasnya.

Camat Gunungguruh, Erry Erstanto, menilai aksi bersih-bersih sampah baik di sempadan sungai maupun lingkungan warga adalah kegiatan positif yang hasilnya dapat dirasakan masyarakat.

“Jika lingkungan bersih, masyarakatnya pun akan sehat karena dapat terhindar dari bibit-bibit penyakit yang ditimbulkan dari tumpukan sampah,” terang Erry. (adv)

Reporter:   Kemal Vasha
Editor:   Bondan Prakoso

Related Posts

Add New Playlist