ABG Diduga Korban Trafficking Kembali Berkumpul Bersama Keluarga

ENTIN Sulastini (16), remaja putri warga Kampung Kadupugur RT 04/02, Desa Wangunreja, Kecamatan Nyalindung, tiba di rumah orangtuanya pada Jumat (14/9/2018) sekitar pukul 02.00 WIB, diantar anggota Mabes Polri. Magnet Indonesia Online/Iqbal Salim

SUKABUMI | MAGNETINDONESIA.CO – Entin Sulastini (16), remaja putri warga Kampung Kadupugur RT 04/02, Desa Wangunreja, Kecamatan Nyalindung, Kabupaten Sukabumi, yang diduga korban perdagangan manusia (human ttafficking), akhirnya bisa kembali berkumpul bersama keluarganya.

Pada Jumat (14/9/2018) sekitar pukul 02.00 WIB, Entin tiba di rumah orangtuanya diantar anggota Mabes Polri. Kedua orangtua Entin juga ikut dalam proses penjemputan. Keduanya dijemput tim dari Mabes Polri pada Kamis (13/9/2019). Di sana mereka dipertemukan dengan anaknya.

Kepulangan Entin tak terlepas kerja sama pemerintah Indonesia dengan pemerintah Malaysia. Seperti diberitakan Magnet Indonesia Online sebelumnya, anak kedua dari empat bersaudara pasangan Oden Permana (43) dan Enok (44) itu dikabarkan berada di Selangor, Malaysia.

BACA JUGA   Nah Lho! Puluhan Korban Tertipu Ulah Lelaki Ini

Kepala Desa Wangunreja, Ali Nurdin, mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah membantu proses pemulangan salah seorang warganya. Apalagi Entin diduga merupakan korban perdagangan manusia.

“Alhamdulillah, akhirnya Entin bisa kembali berkumpul bersama keluarganya,” kata Ali kepada Magnet Indonesia Online.

Agar kejadian itu tak kembali terulang, Ali mengimbau warganya tak percaya begitu saja mengenai informasi yang akan mempekerjakan mereka dengan iming-iming gaji besar.

“Apalagi dengan orang yang belum kenal. Pokoknya jangan mudah percaya begitu saja,” ucapnya.

Informasinya, Mabes Polri juga telah menangkap pelaku perdagangan manusia di Jakarta. Seorang perempuan di antaranya berinisial A (31). Hingga kini polisi masih mengembangkan kasus tersebut.

BACA JUGA   Truk Terjungkal di 'Jalur Tengkorak' Cisarakan Berhasil Dievakuasi

Related Posts

Add New Playlist